Kapolres Sarmi Hadiri Peresmian RSUD Hendrik Fintay Dabe
Sarmi – bertempat di kampung Dabe distrik pantai timur tengah kapolres sarmi Akbp Timur Santoso, SIK menghadiri peresmian rumah sakit umum daerah (RSUD) Hendrik Fintay Dabe, Rabu (18/05/2022).
RSUD Hendrik fintay dabe di resmikan oleh bupati sarmi Drs. Eduard Fonataba, MM sekaligus penandatanganan prasasti dan penguntingan pita oleh ketua DPRD kab. Sarmi Jumriati, SH.
Dalam sambutannya bupati sarmi sebagai pihak pemerintah menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemeritahan yang lalu memulai pembangunan rumah sakit umum daerah Dabe sehingga bisa berdiri di distrik pantai timur ini.
Lebih Lanjut bupati katakan bahwa Pemberian nama rumah sakit Hendrik Fintay ini merupakan nama dari putra Sarmi dari Yamna yang menemukan penyakit malaria dan cara penyembuhannya untuk itu kita semua patut mengucap syukur akan hal ini dan gunakanlah pendekatan budaya dan agama dalam setiap memulai suatu pembangunan di kabupaten sarmi.
Direktur RSUD Dabe juga memberikan ucapan terima kasih kepada kepala distrik dan masyarakat dan minta dukungannya dalam melakukan pelayanan di rumah sakit yang baru di resmikan hari ini dan juga dapat melayani masyarakat yang lebih baik lagi.
Kapolres sarmi melalui kabag ops Akp Yozua Abaa, SH memberikan apresiasi kepada pemerintah daerah dan masyarakat distrik pantai timur atas peresmian rumah sakit ini dengan harapan RSUD dabe dapat berguna dalam membantu warga yang sangat membutuhkan penanganan kesehatan. (red)