Upacara Peringatan HUT RI ke-79 di Kabupaten Pegunungan Bintang Berjalan Lancar, Bupati Ajak Warga Jaga Kondusivitas Pilkada
Laporan : Anton
Papua – Kepala Kepolisian Resor Pegunungan Bintang, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Anto Seven, S.I.K., M.H., menghadiri acara Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Pegunungan Bintang dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 pada tahun 2024.
Upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI yang ke-79 di Kabupaten Pegunungan Bintang berlangsung aman dan damai pada Sabtu, 17 Agustus 2024. Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Bupati Pegunungan Bintang, Spei Yan Birdana, S.T., M.Si., Sekretaris Daerah Kabupaten Pegunungan Bintang, Jenny Linthing, Kapolres Pegunungan Bintang, AKBP Anto Seven, S.I.K., M.H., serta Danyon Pamtas 310/Kidang Kencana, Letkol Inf Andrik Fahrizal. Hadir pula Pabung Kodim 1715/Yahukimo, Kapten Supriyadi, Kabag SDM Polres Pegunungan Bintang, Kompol Mansur, S.H., Kasat Resnarkoba Polres Pegunungan Bintang, Iptu Irmun Jaya, S.H., M.H., Dansekto Satgas ODC Polda Sulteng, Iptu Kasim, S.Tr.K., serta para Kepala OPD Pemda Kabupaten Pegunungan Bintang, personel gabungan TNI-Polri, PNS Kabupaten Pegunungan Bintang, dan masyarakat setempat.
Dalam sambutannya, Bupati Pegunungan Bintang, Spei Yan Birdana, S.T., M.Si., mewakili pemerintah daerah, menyampaikan ucapan Dirgahayu Republik Indonesia yang ke-79. “Semoga ke depan, kita bisa menjadi lebih baik dari sebelumnya,” ujarnya.
Bupati juga menginformasikan bahwa Kabupaten Pegunungan Bintang mendapatkan alokasi formasi ASN tahun 2024 sebanyak 700 formasi, dengan 600 di antaranya untuk sarjana umum dan 100 lainnya untuk tenaga kesehatan. “Tes akan menggunakan komputer, sehingga diharapkan masyarakat yang ingin mengikuti seleksi mempersiapkan diri, terutama dalam keterampilan komputer, karena itu menjadi modal awal yang penting,” tambahnya.
Menjelang tahap pencalonan Bupati/Wakil Bupati, Bupati Spei Yan Birdana berharap agar seluruh masyarakat menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pemilihan, mulai dari awal hingga akhir. “Siapapun yang mendaftar adalah saudara kita, mari kita dukung TNI-Polri untuk mengawal pemilihan, khususnya Pilkada di daerah ini, agar berjalan dengan baik. Yang terpenting, siapa pun yang terpilih nantinya, harus didukung oleh semua pihak,” katanya.
Terakhir, Bupati menyampaikan rasa terima kasihnya kepada anggota Paskibraka yang telah melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dalam mengibarkan bendera Merah Putih. [hpb/rd]