Satuan Lalu Lintas Polres Sarmi, Lakukan Pengawalan dan Pengamanan Jalur Kegiatan TAPTU dan Pawai Obor dalam rangka Menyambut HUT RI Ke-79th
Laporan : Anton
Sarmi – Satuan Lalu Lintas Polres Sarmi melakukan pengamanan dan pengawalan kegiatan Upacara Pemantapan Tugas (TAPTU) dan Pawai Obor dalam rangka menjelang peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 79 tahun 2024 di Kabupaten Sarmi, Jum’at (16/08/2024).
Kapolres Sarmi Kompol Suparmin, S.IP., M.H., melalui Kasat Lantas IPDA Ranto Sihombing, S.H menyampaikan bahwa untuk kelancaran kegiatan, kami dari Satuan Lalu Lintas Polres Sarmi telah memploting setiap anggota Lantas untuk menempati pesimpangan di jalur yang menjadi rute dari kegiatan pawai obor.
Kasat Lantas Polres Sarmi juga menambahkan, bahwa rangkaian kegiatan di mulai dari upacara hingga pawai obor seputaran kota Sarmi star dari Lapangan Merdeka menuju – Jln. Depan Polsek Sarmi Kota, Jln. Depan Kelurahan Sarmi menuju perempatan Pelabuhan Sarmi – perempatan Toko Karimun dan finis kembali ke Lapangan Merdeka, seluruhnya berjalan aman, lancar dan tertib. [hs/rd]