Menjelang Pilkada, Wakapolda Papua Menggelar Kegiatan Latihan Pra Operasi “Mantap Praja Cartenz II-2024” - Lintas Polisi

Menjelang Pilkada, Wakapolda Papua Menggelar Kegiatan Latihan Pra Operasi “Mantap Praja Cartenz II-2024”

Laporan : Anton

Papua – Wakapolda Papua Brigjen Pol. Patrige R. Renwarin, S.H., M.Si., membuka Kegiatan Latihan Pra Operasi “Mantap Praja Cartenz II-2024” dalam rangka Pengamanan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Tahun 2024 di Wilayah Provinsi Papua, Papua Tengah, Papua Pegunungan dan Papua Selatan, Kamis (08/08).

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Irwasda Polda Papua Kombes Pol. Yosi Muhamartha, Karo Ops Polda Papua Kombes Pol I Ketut Wijatmika, S.I.K, Para PJU Polda Papua, Ketua KPU Provinsi Papua Steve Dumbon, serta Ketua Bawaslu Provinsi Papua Hardin Halidin, S.H., dan kegiatan ini berlangsung di Aula Ballroom Grand Ball Room Lt. 5 Hotel Horison Ultima Entrop, Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Papua.

Dalam sambutannya Wakapolda Papua Brigjen Pol. Petrus Patrige R. Renwarin, S.H., M.Si., menyampaikan terkait situasi Politik jelang Pilkada di wilayah hukum Polda Papua mengalami peningkatan suhu Politik, yang berpotensi pada kerawanan Sosial Politik sehingga dapat menjurus kepada Gangguan Kamtibmas.

“Kedepannya akan semakin berat dan kompleks, untuk itu optimalisasi kinerja dan kesiapan Operasional Polri, mutlak dilaksanakan dan diantisipasi seluruh personel Polda Papua dan jajaran yang terlibat Operasi Mantap Praja Cartenz 2024,” ucapnya.

Lebih lanjut Ia menambahkan bahwa hari ini Pihak Kepolisian akan melaksanakan rangkaian persiapan pelaksanaan operasi, yaitu Latpraops. Latpraops sendiri merupakan salah satu tahapan penting dan sangat strategis, dimana latpraops merupakan instrumen dasar Manajemen Operasi.

“Saya berharap Latpraops ini jangan dijadikan Seremonial saja, namun seluruh personel harus dapat benar-benar memahami dan mengerti tujuan pelaksanaan operasi ini, segera siapkan fisik dan mental serta segala sesuatu yang dibutuhkan dalam pelaksanaan operasi ini,” tambah Wakapolda.

Wakapolda Papua juga menekankan bahwa Pilkada kali inilah yang pertama kalinya diselenggarakan untuk memilih Empat Gubernur di Tanah Papua ini, tentunya Dinamika Politik akan berbeda, namun pengamanannya tetap sama.

“Oleh sebab itu kita memerlukan kemampuan untuk memanfaatkan dan mengolah kendala yang akan dihadapi agar menjadi peluang untuk mempermudah pelaksanaan tugas Operasi yang akan dilaksanakan kedepannya,” pungkasnya.(hp/rd)

(Visited 9 times, 1 visits today)
Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *