Kapolres Jayawijaya Pimpin Upacara Sertijab Kasat Lantas
Laporan: Anton
Wamena – Kapolres Jayawijaya AKBP Heri Wibowo, S.IK memimpin langsung pelaksanaan upacara serah terima jabatan Kasat Lantas yang dilaksanakan di Lapangan Polres Jayawijaya, Selasa (21/11) pagi.
Jabatan Kasat Lantas yang sebelumnya dijabat oleh Iptu Reza Hilmy Widi Putra, S.Tr.K akan menjabat sebagai Panit 1 Unit 2 Subdit 3 Ditreskrimum Polda Papua, digantikan oleh Ipda Toni Alua yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Regident Polres Jayapura.
Dalam amanatnya Kapolres menyampaikan bahwa serah terima jabatan yang kita laksanakan pada pagi hari ini merupakan suatu hal yang biasa dilaksanakan baik di tingkat Mabes Polri sampai tingkat Polres, hal ini dilaksanakan mengandung maksud untuk memberikan penyegaran dan peningkatan karir baik pejabat lama maupun pejabat yang baru.
“Sebagaimana yang kita ketahui bersama bahwa institusi Polri khususnya di bidang SDM sudah menyusun dan merencanakan peningkatan baik karir, pendidikan, serta penyegaran terhadap perwira maupun Bintara tinggi yang dipercaya guna melaksanakan tugas jabatan baik di tingkat Polda maupun Polres hingga Polsek sehingga tercipta regenerasi dan penyehatan organisasi di wilayah hukum Polres Jayawijaya,” ujar Kapolres.
Kapolres melanjutkan bahwa tentunya situasi Kamtibmas dan kondisi geografis yang ada di wilayah ini sulit dan penuh keterbatasan, hal ini memerlukan personel Polri yang mampu mengakomodir permasalahan-permasalahan yang ada harus mampu memberikan pelayanan sebaik-baiknya kepada masyarakat.
“Pada momentum yang baik ini kepada para perwira dan Bintara yang bertugas di Polres Jayawijaya dan jajaran untuk itu mari kita sama-sama melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan mari kita solid, bersatu padu, bergandengan tangan meningkatkan kinerja kita dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat sesuai tugas pokok peranan masing-masing fungsi,” lanjutnya.
Di akhir amanatnya, Kapolres menekankan kepada pejabat baru dirinya mengucapkan selamat datang di tempat tugas yang baru dengan jabatan yang baru, segera menyesuaikan dengan lingkungan yang ada dan lakukan inovasi-inovasi yang baru yang telah dirintis oleh para pejabat lama.
“Saya berharap saudara punya hati untuk bertugas ditempat ini, sehingga apa yang menjadi harapan pimpinan dapat kita laksanakan dengan sebaik-baiknya, karena di daerah ini mempunyai karakteristik tersendiri dan berbeda dengan daerah lain, tentunya dengan perbedaan itulah kita jadikan sebagai inovasi untuk melaksanakan tugas,” tutup Kapolres Jayawijaya.